Pentingnya Komunikasi Bisnis dari Warren Buffet hingga Richard Branson

Posted on 24 Januari 2022

Siapa yang tak kenal dengan Warren Buffett? CEO Berkshire Hathaway sekaligus investor legendaris asal Amerika Serikat ini baru-baru ini berbincang dengan salah satu pendiri startup VoiceFlow, Michael Hood.

Mengutip Entrepreneur, Jakarta, Minggu (24/12/2021), dalam kesempatan tersebut Buffett memberi tahu para pemuda tentang cara mendapatkan 50% lebih banyak dari usaha mereka.

"Satu-satunya cara mudah untuk mendapatkan 50% lebih banyak dari nilai Anda sekarang adalah dengan mengasah keterampilan komunikasi, baik tertulis maupun lisan," kata Buffett.

Menurut Buffett, dirinya sempat sangat takut berbicara di depan umum sehingga terkadang akan muntah saking gugupnya. Untuk mengatasi hal itu, dia pun mengambil kursus di Dale Carnegie dan menyimpan ijazah kursus itu di bingkai dalam kantornya. Kata Buffett, dia tak meraih gelar sarjana atau doktornya, tetapi dia mempertahankan kursus itu karena telah mengubah hidupnya.

"Jika Anda tidak dapat berkomunikasi, itu seperti mengedipkan mata pada seorang gadis dalam kegelapan: tidak ada yang terjadi. Anda dapat memiliki semua kapasitas intelektual di dunia, tetapi Anda harus dapat mengirimkannya. Dan transmisi adalah komunikasi," jelas pakar dalam berinvestasi itu.

Tak cuma Warren Buffett, miliarder lain seperti Richard Branson juga bicara mengenai pentingnya komunikasi di dunia bisnis. Pendiri Virgin Group itu menyebut bahwa di era ini, penting untuk bisa menjadi 'pendongeng' yang baik untuk menjadi pengusaha sukses.

Related Posts